SOAL PAS - SKI KELAS 7 SEMESTER 1 2022-2023

Hai Sobat elpedia!! Berikut ini adalah SOAL PAS SKI KELAS 7 SEMESTER 1 2022-2023. Yuk Gaes!!!..Persiapkan diri kamu, Buktikan bahwa kamu HEBAT!!!
SELAMAT MENGERJAKAN

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan memilih jawaban yang kamu anggap benar!


SOAL 1

Sebelum Islam datang, masyarakat Mekkah hidup dalam kondisi yang jauh dari nilai-nilai kebenaran, baik dari sisi moral ataupun aqidahnya. Kondisi ini disebut dengan istilah ...

A. Masyarakat jahiliyah
B. Masyarakat kuno
C. Masyarakat madani
D. Masyarakat pra sejarah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU.


SOAL 2

Nabi Muhammad SAW diutus oleh Allah SWT untuk berdakwah menyeru segenap umat manusia dan jin menuju penghambaan diri kepada Allah. Beliau diutus kedunia ini sebagai “rahmatan lil alamin” yang artinya ....

A. Rahmat bagi umat Islam
B. Rahmat bagi seluruh alam
C. Rahmat bagi orang beriman
D. Rahmat bagi penduduk Makkah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 3

Masyarakat kota Mekah sebelum mereka menyembah berhala dan batu-batuan adalah masyarakat penganut ajaran tauhid yaitu agama yang mengajarkan, percaya dan menyembah hanya kepada Allah Swt, Tuhan yang Maha Esa yang di bawa oleh Nabi ....

A. Adam AS
B. Ibrahim AS
C. Ishaq AS
D. Isa AS



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 4

Suatu hari ada kejadian, dimana ada suatu kelompok yang sedang membubarkan suatu kaum yang sedang berada di rumah seseorang yang diduga dukun melalui cara kekerasan, dengan dalih memberantas kemusyrikan. Bagaimana menurut kalian terkait perilaku kelompok tersebut?

A. Sangat setuju dan memang itulah satu-satunya cara untuk membuat jera perilaku kemusyrikan dan biar tidak mewabah
B. Sebaiknya dipastikan terlebih dahulu, apa benar di rumah tersebut digunakan praktek perdukunan, jika benar maka langsung kita gerebek ramai-ramai.
C. Sangat setuju karena kalau berdakwah hanya mengandalkan lisan, kita termasuk umat yang imannya lemah, dan dikatakan muslim yang penakut.
D. Sebaiknya didekati terlebih dahulu, dinasehati dengan baik sehingga Islam benar-benar terkesan suka damai, karena kalau dengan kekerasan akan menimbulkan perpecahan



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 5

Masyarakat Mekah banyak yang menyimpangkan ajaran-ajaran tauhid yang telah di ajarkan oleh Nabi Ibrahim dan diteruskan oleh Nabi Ismail, dengan menyembah berbagai hal yang diajarkan oleh nenek moyang mereka. Adapun yang bukan faktor penyebab penyimpangan tersebut adalah ....

A. Tidak suka dengan sikap Nabi Muhammad SAW yang terlalu sabar dalam menghadapi kaum kafir Quraisy
B. Adanya kebutuhan terhadap Tuhan yang selalu bersama mereka terutama saat meraka membutuhkan
C. Kecenderungan yang kuat mengagungkan leluhur yang telah berjasa terutama kepala kabilah nenek moyang mereka
D. Rasa takut yang kuat menghadapi kekuatan alam yang menimbulkan bencana mendorong mereka mencari kekuatan lain di luar Tuhan



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 6

Perhatikan teks bacaan berikut!
Bangsa Arab dikenal dengan bangsa ahli syair dan pemberani, punya semangat tinggi dalam mencari nafkah, sabar menghadapi kekerasan alam, mempunyai ketahan fisik, kekuatan daya ingat, hormat akan harga diri dan martabat, masyarakat yang cinta kebebasan, loyal pada pimpinan, pola hidup yang sederhana, ramah, dan sebagainya.

Dari paparan diatas dapat kita ketahui bahwasannya ....

A. Bangsa Arab mempunyai jiwa sosial yang baik
B. Bangsa Arab mempunyai sesembahan berbagai Tuhan
C. Bangsa Arab dipengaruhi kekuatan politik dari kerajaan Bizantium
D. Bangsa Arab mempunyai mata pencaharian yang bermacam-macam



Jawaban: A

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 7

Selain mempunyai perilaku yang baik, masyarakat Arab mempunyai kebiasaan-kebiasaan buruk seperti minum-minuman khamr (arak) sampai mabuk, berjudi, berzina, merampok, mencuri dan sebagainya.

Jika kamu sedang ronda di poskamling dan ada seorang dari salah satu warga sedang mencuri, maka yang tidak akan kamu lakukan adalah ....

A. Menasehati dengan baik dan di ajak untuk menjadi lebih baik
B. Melaporkan perbuatannya kepada kepala desa untuk ditindak lanjuti
C. Memberi sanksi yang berat, sehingga si pencuri enggan untuk mengulanginya
D. Memberi pelajaran dengan cara menghajar pencuri tersebut, karena telah mengganggu ketentraman warga



Jawaban: D

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 8

Jika kalian menemukan kondisi di lingkunganmu seperti kondisi masyarakat Arab pra Islam (suka minum-minuman keras/khamr), bagaimana cara berdakwah yang baik?

A. Meniru dakwahnya Rasul dengan cara sembunyi-sembunyi, karena jika terang-terangan, kita malah dilawan
B. Mendekati orang-orang tersebut dan menentukan waktu yang tepat untuk memberi nasehat yang baik
C. Melakukan aksi diam/tidak ikut apapun yang dilakukan orang tersebut, dengan harapan memberi contoh
D. Dengan cara spontanitas dan langsung memberitahu bahwa perbuatan tersebut dosa.



Jawaban: B

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 9

Perhatikan beberapa substansi dakwah Rasul berikut ini!
  1. Pembinaan akidah
  2. Minum-minuman keras
  3. Mencuri barang orang lain
  4. Membangun sistem ekonomi
  5. Larangan membunuh anak perempuan
  6. Memberi peringatan dan kabar gembira
Berdasarkan beberapa substansi dakwah tersebut, yang termasuk substansi dakwah Rasul dalam memperbaiki akhlak masyarakat adalah ....

A. 1, 2 dan 3
B. 1, 5 dan 6
C. 2, 3 dan 4
D. 4, 5 dan 6



Jawaban: B

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 10

Kondisi ekonomi bangsa Arab saat sebelum datangnya Islam sudah maju karena sebagian besar mereka berniaga. Perdagangan merupakan mata pencaharian mereka, meskipun ada juga yang bertani dan berternak. Orang-orang Quraisy mempunyai kebiasaan mengadakan perjalanan perdagangan ke daerah-daerah lain. Mereka melakukan perjalanan dalam usaha perdagangan, yaitu musim dingin menuju Yaman dan pada musim panas ke kota Syam. Allah SWT mengabadikan peristiwa tersebut dalam al-Qur’an surat ....

A. Al-Lahab
B. Al-Kafirun
C. Quraisy
D. An-Nashr



Jawaban: C

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 11

Perhatikan hal-hal berikut!
  1. Tempat transaksi jual beli.
  2. Tempat ibadah berbagai umat.
  3. Tempat berlindung dari bencana alam.
  4. Pusat pertemuan para sastrawan, penyair, dan orator.
  5. Menjadi pusat peradaban, kekayaan bahasa dan transksi-transaksi global.
Dari hal-hal diatas yang termasuk fungsi pusat perdagangan terdapat pada nomor ....

A. 1, 2 dan 3
B. 1, 4 dan 5
C. 2, 3 dan 4
D. 2, 3 dan 5



Jawaban: B

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 12

Sebelum Islam datang, bangsa Arab di pengaruhi oleh tiga kekuatan politik, yaitu....

A. Kekaisaran Byzantium, kekaisaran Persia dan Dinasti Himyar.
B. Kekaisaran Byzantium, kekaisaran Persia dan Dinasti Umayyah
C. Kekaisaran Byzantium, kekaisaran Persia dan Dinasti Abbasiyah
D. Kekaisaran Byzantium, kekaisaran Persia dan Dinasti Fatimiyah



Jawaban: A

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 13

Perhatikan nama-nama kerajaan berikut!
  1. Kerajaan Aceh
  2. Kerajaan Banten
  3. Kerajaan Kindah
  4. Kerajaaan Ma’in
  5. Kerajaan Malaka
  6. Kerajaan Qatban
  7. Kerajaan Saba
  8. Kerajaan Samudra Pasai
Dari nama-nama kerajaan diatas yang termasuk nama-nama kerajaan yang pernah ada di tanah Arab terdapat pada nomor ....

A. 1, 2, 3 dan 4
B. 1, 2, 5 dan 8
C. 2, 3, 4 dan 5
D. 3, 4, 6 dan 7



Jawaban: D

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 14

Cermati teks kisah Berikut!
Nabi Muhammad lahir pada tanggal 12 Rabiul Awal Tahun Gajah yang bertepatan dengan 20 April 571 M. Ayahnya bernama Abdullah bin Abdul Muthalib dan Ibunya bernama Aminah binti Wahab. Muhammad lahir dalam keadaan yatim karena ayahnya Abdullah meninggal dunia ketika Muhammad masih dalam kandungan ibunya. Sejak itu Muhammad dibawah pengawasan dan asuhan kakeknya, Abdul Muthalib. Namun 2 tahun setelah itu Abdul Muthalib wafat karena sudah usia lanjut. Saat itu usia Muhammad 8 tahun. Tanggung jawab selanjutnya beralih kepada pamannya, Abu Thalib. Dalam usia muda Muhammad hidup sebagai pengembala kambing keluarganya dan kambing penduduk Mekah.

Setelah melihat kisah hidup masa kecil Nabi Muhammad hikmah yang dapat kita ambil adalah ....

A. Nikmatilah hidup selagi sehat dan mampu
B. Pergunakan harta yang kita miliki untuk bersenang-senang
C. Manfaatkan waktu yang ada untuk melakukan hal yang belum pernah kita lakukan
D. Ketika kita kecil diajarkan kemandirian, kesabaran keuletan dan ketelatenan akan sangat berguna saat kita dewasa nanti



Jawaban: D

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 15

Nabi Muhammad SAW menunjukkan kualitasnya sebagai manusia berakhlak mulia jauh sebelum menjadi Rasul. Nabi Muhammad digambarkan sebagai pribadi yang sangat baik dan jujur. Beliau selalu mengatakan dengan jujur tentang barang yang dijualnya, termasuk tentang kerusakan atau kejelekan barang tersebut. Maka dari itu para penduduk Mekkah menyematkan gelar ....

A. Al-Amin
B. Al-Mahiy
C. Al-Hasyir
D. Al-'Aqib



Jawaban: A

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 16

Ketika Nabi Muhammad SAW mencapai usia 40 tahun, Allah SWT mengutusnya sebagai pembawa berita gembira dan pemberi peringatan untuk mengeluarkan mereka dari kebodohan yang gelap menjadi cahaya ilmu, yakni diangkat sebagai Nabi dan Rasul. Setelah lebih kurang enam bulan Nabi Muhammad berkhalwat dan berthhannus di gua Hira, maka tanggal 17 Ramadhan, malaikat Jibril datang menyampaikan wahyu. Wakyu yang pertama kali diturunkan Allah SAW melalui perantara malaikat Jibril yakni Qur’an surat ....

A. Al-Alaq :1-5
B. Al-Mudatssir : 1-7
C. As-Syuara’ : 214
D. Al-Hijr : 94



Jawaban: A

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 17

Surah Al Mudassir berisi perintah Allah SWT agar Nabi Muhammad berdakwah menyiarkan ajaran Islam kepada umat manusia. Setelah itu mulailah beliau berdakwah ke masyarakat, terutama keluarganya terdekatnya. Dakwah ini dilakukan secara sembunyi-sembunyi selama ....

A. 1 tahun
B. 2 tahun
C. 3 tahun
D. 4 tahun



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 18

Ketika Nabi Muhammad mulai berdakwah kepada kerabatnya. Ada yang menerima, ada pula yang menolak dengan halus dan ada pula yang menolak dengan kasar, seperti Abu Lahab. Abu Lahab sangat menentang dakwah Nabi, bahkan mengancam dan berniat membunuh Nabi Muhammad. Allah mengabadikan cerita Abu Lahab tersebut kedalam Al-Qur’an yakni surat ....

A. An-Naas
B. Al-Falaq
C. Al-Ikhlas
D. Al-Lahab



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 19

Pada masa periode awal, kerabat Nabi yang menerima dakwahnya antara lain istrinya, Siti Khadijah, sebagai wanita pertama yang masuk Islam. Lalu sepupunya, Ali bin Abi Thalib, sebagai orang yang pertama masuk Islam dari Anak. Budaknya, Zaid bin Haritsah, sebagai orang pertama masuk Islam dari hamba sahaya. Dan shahabatnya, Abu Bakar Shiddiq, sebagai orang yang pertama masuk Islam dari laki-laki dewasa. Orang-orang terdahulu dan paling awal masuk Islam disebut dengan ....

A. Assabiqunal Awwalun
B. Assabiqunal Akhirun
C. Ashabul Yamin
D. Ashabul Kahfi



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 20

Nabi Muhammad di awal dakwahnya menempati rumah salah seorang sahabat dan dijadikan pusat dakwah secara sembunyi-sembunyi. Nama sahabat tersebut adalah ....

A. Arqam bin Abil Arqam
B. Abu Bakar
C. Ali bin Abi Thalib
D. Abdurrahman bin Auf



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 21

Perhatikan hal-hal berikut!
  1. Mengajarkan ketauhidan
  2. Merubah perilaku jahiliyah
  3. Memprioritaskan kepentingan kelompok
  4. Memberi kabar tentang hari Pembalasan/ hari Akhir
  5. Melestarikan tradisi nenek moyang dalam menyembah berhala
Dari hal-hal diatas yang termasuk prioritas dakwah Nabi Muhammad Saw di Mekkah terdapat pada nomor ....

A. 1, 2 dan 3
B. 1, 2 dan 4
C. 2, 3 dan4
D. 3, 4 dan 5



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 22

Orang kafir Quraisy tidak senang dan menolak ajakan Nabi Muhammad SAW, mereka terus berusaha mengganggu dan merintangi dakwah Nabi dengan berbagai cara, termasuk penghinaan dan penyiksaan. Beberapa faktor yang menyebabkan mereka menolak keras ajaran Muhammad, kecuali ....

A. Hilangnya status sosial
B. Hilangnya perdagangan patung
C. Ketakutan kehilangan kekuasaan
D. Kegigihan Nabi Muhammad SAW dalam berdakwah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 23

Perhatikan beberapa strategi dakwah berikut ini!
  1. Dakwah bil qalam
  2. Dakwah bil hikmah
  3. Dakwah dengan debat
  4. Dakwah bil lisan
Berdasarkan beberapa strategi dakwah tersebut, strategi dakwah yang tidak dilakukan Rasul pada periode Mekah ditunjukkan pada nomor ....

A. 1
B. 2
C. 3
D. 4



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 24

Salah satu paman Nabi Muhammad SAW yang selalu mendukung dakwah beliau dalam menyebarkan agama Islam dan ia belum sempat memeluk Islam di akhir hayatnya bernama ....

A. Abu Jahal
B. Abu Lahab
C. Abu Sufyan
D. Abu Thalib



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 25

Salah satu tantangan yang dihadapi Nabi Muhammad SAW dalam berdakwah adalah orang kafir Quraisy menawarkan kepada Nabi untuk saling bertukar sesembahan. Jika hal tersebut terjadi pada kalian, maka hal yang akan kalian hindari agar iman tidak mudah goyah adalah ....

A. Bergaul dengan orang sholeh
B. Istiqomah terhadap ajaran Islam
C. Selalu mementingkan urusan duniawi
D. Menjaga kesucian diri dengan menjauhi maksiat



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 26

Untuk menghalangi dakwah Nabi Muhammad orang kafir Quraisy melakukan embargo atau pemboikotan terhadap umat Islam. Hal ini merupakan upaya yang sangat menyengsarakan kaum Muslimin. Kafir Quraisy melarang siapapun untuk berinteraksi dengan Bani Hasyim dan Bani Muthalib, melakukan transaksi jual beli, menikahi atau dinikahi, menengok yang sakit atau menolong mereka. Pemboikotan ini dituliskan dalam selembar pengumuman yang ditempelkan di pintu gerbang masuk Ka'bah, sehingga semua orang tahu dengan ancaman berat bagi mereka yang melanggarnya. Pemboikotan tersebut berlangsung selama ....

A. 2 tahun
B. 3 tahun
C. 4 tahun
D. 5 tahun



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 27

Nabi Muhammad mengembangkan dakwahnya di Mekah dengan segala tantangan dan ancaman dari Masyarakat Quraisy. Tantangan tersebut tidak mengahalangi beliau untuk menghentikan dakwahnya. Perjuangannya terus dilakukan sehingga pengikutinya terus bertambah. Keberhasilan tersebut tidak lepas dari karakter yang dimiliki oleh Nabi Muhammad SAW. Diantara kunci kesuksesan Nabi Muhammad SAW dalam berdakwah di Mekkah adalah ....

A. Kegigihan, keuletan, berakidah yang kuat dan benar
B. Mendekati kemunkaran, sabar, gigih dan akhlak terpuji
C. Kesetaraan derajat, akhlak terpuji dan mendekati kemunkaran
D. Sabar, kegigihan, keuletan, akhlak terpuji dan memuji diri sendiri



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 28

Peristiwa Isra’ Miraj merupakan perjalanan nabi dari Masjidil Haram ke Baitul Maqdis, dan diteruskan ke Sidratul Muntaha dalam satu hari. Peristiwa yang tidak mungkin dilakukan pada waktu itu. Dimana kondisi fasilitas transportasi masih menggunakan unta atau kuda, belum tersedia alat transportasi modern seperti pesawat terbang. Abu Bakar merupakan sahabat pertama yang mempercayai peristiwa tersebut, sehingga Abu Bakar mendapat gelar Ash-Shiddiq. Beliau mempercayai apapun diucapkan dan disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW. Pada peristiwa Isra’ dan Mi’raj, Nabi Muhammad SAW mendapat perintah ....

A. Menegakan shalat 5 waktu
B. Menjalankan puasa
C. Menunaikan zakat
D. Naik haji bagi yang mampu



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 29

Pada bulan Rajab tahun kelima kenabian Nabi Muhammad SAW memerintahkan kaum muslimin agar hijrah ke Habasyah, karena disana ada seorang raja yang adil yang bernama ....

A. Abrahah
B. Najashi
C. Namrud
D. Bilqis



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 30

Pada tahun kesepuluh kenabian, Nabi Muhammad kehilangan dua orang yang dicintainya, yaitu Siti Khadijah, istrinya yang selalu bersamanya dalam menyebarkan Islam, dan Abu Thalib, pamannya yang selalu melindungi dan membelanya dari ancaman kafir Quraisy. Tahun tersebut dinamai dengan ....

A. ‘Amul Fil
B. ‘Amul Huzni
C. ‘Amul Jadid
D. ‘Amul Jama’ah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 31

Perhatikan hal-hal berikut!
  1. Mereka menyatakan setia kepada Nabi Muhammad Saw.
  2. Mereka menyatakan rela berkurban harta dan jiwa.
  3. Mereka bersedia ikut menyebarkan ajaran Islam yang dianutnya.
  4. Mereka menyatakan tidak akan menyekutukan Allah Swt.
  5. Mereka menyatakan tidak akan membunuh.
  6. Mereka menyatakan tidak akan melakukan kecurangan dan kedustaan.
Dari hal-hal tersebut diatas merupakan isi dari ....

A. Bai’ah Aqabah I
B. Bai’ah Aqabah II
C. Perjanjian Hudaibiyah
D. Piagam Madinah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 32

Sebelum kedatangan agama Islam ke Yatsrib, masyarakat kota Yatsrib telah memiliki agama dan kepercayaan. Berikut beberapa kepercayaan yang dianut penduduk Yatsrib, kecuali ....

A. Yahudi
B. Pagan
C. Nashrani
D. Budha



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 33

Sebelum Islam datang, kota Yatsrib memiliki beberapa kemiripan dengan keadaan di Mekah. Suku-suku dan kelompok masyarakat yang tinggal disana berperang satu sama lain. Yatsrib memiliki dua kebudayaan atau dua kelompok besar yaitu ....

A. Kelompok Majusi & Pagan
B. Kelompok Nasrani dan Arab
C. Kelompok Watsani dan Arab
D. Kelompok Yahudi dan Arab



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 34

Kata Hijrah berasal dari Arab, yang berarti meninggalkan, menjauhkan diri dan berpindah tempat. Hijrah Makaniyah yaitu meninggalkan suatu tempat. Selama masa kenabian, peristiwa Hijrah Makaniyah terjadi ke beberapa tempat, kecuali ....

A. Habasyah
B. Thaif
C. Syam
D. Madinah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 35

Khalifah Umar menetapkan Tahun Hijriyah untuk menggantikan penanggalan yang digunakan bangsa Arab sebelumnya. Khalifah Umar menetapkan Tahun Baru Hijriyah berdasarkan peristiwa ....

A. Turunnya Al-Qur’an pertama kali
B. Hijrah Nabi Muhammad SAW ke Madinah
C. Perjalanan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW
D. Perjanjian Aqabah dengan masyarakat Madinah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 36

Nabi Muhammad SAW dan Abu Bakar melakukan perjalanan pergi ke Madinah melalui arah selatan dalam rangka mengelabuhi kafir Quraisy. Mereka berdua menetap disebuah tempat pada hari Jum’at, Sabtu, dan Ahad. Nama tempat tersebut adalah ....

A. Gua Tsur
B. Gua Hira’
C. Jabal Nur
D. Jabal Rahmah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 37

Perhatikan hal-hal berikut
  1. Mempersaudarakan kaum Muhajirin dan Anshar
  2. Menempatkan orang-orang fakir-miskin yang tidak punya tempat-tinggal di Masjid
  3. Bekerjasama dengan kaum Anshar menciptakan lapangan pekerjaan bagi kaum Muhajirin
  4. Nabi Saw. menganjurkan bagi kaum Muhajirin yang mempunyai pengalaman dagang dan modal sebagai pedagang
  5. Bagi kaum Muhajirin yang tidak mempunyai modal, Nabi Muhammad mengajurkan mereka bekerja sebagai petani.
Dari hal-hal diatas dapat diambil kesimpulan bahwa ....

A. Kaum Muhajirin menjadi beban bagi kaum Anshar
B. Orang Muhajirin datang ke Madinah dengan membawa harta benda
C. Profesi kaum Muhajirin ketika mereka tinggal di Mekah bekerja sebagai nelayan
D. Nabi Muhammad SAW berupaya membangun perekonomian masyarakat Madinah



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 38

Suatu saat ada kegiatan keagamaan di karangtaruna, kebetulan mayoritas anggota karangtaruna tersebut tiap malam minggu masih suka berjudi. Jika kamu menjadi pengurus karangtaruna bidang dakwah, strategi yang sebaiknya dilakukan adalah ....

A. Mengadakan dakwah pada malam minggu dan langsung memberi ceramah dan mengatakan bahwa berjudi itu perbuatan dosa
B. Memberitahu sedikit demi sedikit tentang perbuatan dosa salah satunya berjudi, kalau langsung membubarkan judi, akan terjadi permusuhan
C. Menulis “Dilarang berjudi, karena berjudi itu DOSA” di papan pengumuman karangtaruna agar semuanya membaca
D. Menyembunyikan semua perangkat perjudian secara sembunyi-sembunyi agar tidak diketahui, dan mereka tidak bisa lagi berjudi



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 39

Perkembangan Islam yang sangat pesat membuat kafir Quraisy semakin marah dan berusaha menghancurkan umat Islam di Madinah. Permusuhan kafir Quraisy terhadap Umat Islam mengakibatkan beberapa peristiwa penting dalam sejarah Islam diantaranya peperangan. Berikut peperangan yang pernah terjadi dalam sejarah Islam semasa hidup Nabi Muhammad SAW, kecuali ....

A. Perang Badar
B. Perang Khandak
C. Perang Riddah
D. Perang Uhud



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU


SOAL 40

Pada bulan ke-11 tahun ke 10 H, Nabi Muhammad Saw. mengumumkan kepada seluruh masyarakat Madinah bahwa beliau akan memimpin ibadah haji. Ibadah haji tersebut merukan ibadah haji terakhir Nabi Muhammad yang terkenal dengan sebutan ....

A. Haji Ifrad
B. Haji Qiran
C. Haji Tamattu’
D. Haji Wada’



Jawaban:

MAAF, BELUM ADA PEMBAHASANNYA.
HANYA DAPAT DIKERJAKAN UNTUK LATIHAN DAN MENGUKUR SKOR KAMU



LATIHAN LAGI SOAL LAINNYA


Semoga Latihan SOAL PAS SKI KELAS 7 SEMESTER 1 2022-2023 ini bermanfaat dan bisa memberikan semangat untuk selalu berlatih. Salam sukses!!!! ELPEDIA
AJAK TEMAN-TEMAN BELAJAR, dengan cara KLIK TOMBOL SHARE DI BAWAH INI!

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

0 comments:

Posting Komentar